Mengenal Risto Ariesta Vialle, Caleg Muda Partai Demokrat Dapil 1 Magetan

Jurnalis: Naufal Ardiansyah
Editor: Marno

1 Juni 2023 11:33 1 Jun 2023 11:33

Thumbnail Mengenal Risto Ariesta Vialle, Caleg Muda Partai Demokrat Dapil 1 Magetan Watermark Ketik
Risto Ariesta Vialle Hartoto, Caleg Muda dari Partai Demokrat Dapil 1 Magetan. (Foto: Dok. Pribadi)

KETIK, MAGETAN – Tokoh muda Magetan, Risto Ariesta Vialle Hartoto, siap menjadi anggota DPRD Kabupaten Magetan daerah pemilihan (Dapil) 1 dari Partai Demokrat. 

Risto bukan orang baru di Magetan. Dia merupakan putra dari pasangan Hartoto dan Risworini. Almarhum Hartoto merupakan tokoh Magetan yang memiliki banyak karya serta pengabdian. 

Hartoto pernah menjabat Ketua Partai Demokrat Magetan. Dia juga aktif di dunia olahraga, terutama balap motor. Hartoto sukses mengantarkan putranya, Mario Aji, di ajang balap motor paling bergengsi di dunia, yakni Moto3 Grand Prix. 

Risto adalah kakak kandung dari Mario Aji. Risto aktif mengawal Mario Aji dalam menjalankan karir di dunia balap. 

Foto Risto Ariesta Vialle Hartoto bersama adik kandungnya Mario Aji. (Foto: Dok Pribadi)Risto Ariesta Vialle Hartoto bersama adik kandungnya Mario Aji. (Foto: Dok Pribadi)

Keaktifannya di dunia manajemen balap motor mengantarkan Risto menjadi Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Magetan. Dia sekaligus menjadi pelopor dan ketua pertama IMI Magetan. 

Pria lulusan S1 Ilmu Politik FISIP Universitas Brawijaya (UB) itu lahir dan besar di Magetan. Lahir pada 28 Maret 1997, Risto menghabiskan masa pendidikan tingkat SD hingga SMA di Magetan. 

Berikut Visi dan Misi Risto Ariesta Vialle:

Visi
Mewujudkan dan mengoptimalkan aktivitas kepemudaan yang aktif, kreatif, produktif, beriman, beriman, berdaya saing tinggi, dan bekontribusi positif kepada masyarakat sekitar  melalui pelestarian nilai-nilai luhur dan pengembangan karakter.

Misi
1. Menjaring aspirasi dan identifikasi masalah dari masyarakat akar-rumput.
2. Menginisiasi perkumpulan anggota berdasarkan minat dan hobi secara rutin.
3. Melaksanakan agenda rutin perlombaan untuk mengembangkan kapasitas anggota yang berdaya saing tinggi.
4. Melakukan fungsi manajemen kreatif, kampanye sosial, dan kontribusi terhadap anggota yang memiliki pengaruh positif kepada masyarakat sekitar.

Tagline :
#SalamKolaborasi #BertumbuhBersama 
Karya Magetan untuk Semua

Data Pribadi:

Nama lengkap: Risto Ariesta Vialle Hartoto 
Tempat, Tanggal Lahir : Magetan, 28 Maret 1997
Alamat : Jl. KH Dewantoro, Magetan
Nomor Telephone : 0858-5534-6762
Jenis Kelamin : Laki-laki
Agama : Islam
Kewarga Negaraan : Indonesia
Email : [email protected]
Status : Belum Menikah

Pendidikan 
SDN Muhammadiyah (2003-2009)
SMPN 1 Magetan (2009-2012)
SMAN 1 Magetan (2012-2015)
Universitas Brawijaya (2016-2021)

Prestasi
Juara Duta IM3 Madiun 2013
Juara Duta IM3 Jatim 2013
Finalis Mobac DutaIM3 Nasional 2013
10 Besar dan juara Favorit Duta Kesehatan Remaja Jatim 2014
Juara 1 Duta Wisata Bagus Dyah Kabupaten 2014
Juara 3 Lomba Solo Vocal Tingkat Provinsi Lagu Kebangsaan 2014
Memiliki “single dan MV” lagu “ Sendiri Tanpamu”
Finalis Raka Raki Jawa Timur 2016

Pengalaman
Paguyuban Duta IM3 Madiun
Ketua Ikatan Bagus Dyah Duta Wisata Kabupaten Magetan periode 2017-2019
Ikatan Raka Raki Jawa Timur
Event Wedding Organizer
Owner Wedding Entertaintment
Purna Paskibraka Indonesia Magetan
Paguyuban Duta Kesehatan Remaja Jawa Timur
Kabakomstra DPC Partai demokrat Magetan
Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia Pengurus Cabang Magetan

Keahlian 
Kepemimpinan
Kolaborasi
Pembicara Publik
Menejemen Waktu

Hobi
Baca Buku
Travelling
Menyanyi

Itulah profil lengkap Risto Ariesta Vialle Hartoto, Caleg Partai Demokrat Dapil 1 Magetan, Jawa Timur. Risto bisa dihubungi di nomor 0858-5534-6762. (*)

Tombol Google News

Tags:

Risto Ariesta Vialle Hartoto Caleg muda Pileg2024 pemilu2024 Dapil 1 Magetan DPRD Magetan